Jumat, 25 Desember 2020

Desa Sijeruk

Desa Sijeruk adalah sebuah desa di wilayah kecamatan Banjarmangu Kabupaten Banjarnegara provinsi Jawa Tengah.

Wilayah desa Sijeruk terdiri dari 2 wilayah dusun,  yaitu dusun Sijeruk dan dusun Gunungraja. Tiap-tiap wialayh dusun dikepalai seorang Kepala Dusun. Kepala Dusun merupakan bagian dari perangkat desa. Yang bertanggung jawab langsung kepada Kepala Desa.

Disamping pembagian wilayah mejadi 2 dusun, desa Sijeruk terdiri dari 18 Rukun Tetangga (RT) yang dikelompokkan menjadi 3 Rukun Warga (RW), yaitu; RW 1, RW 2 dan RW 3. 

RW 1 terdiri dari 5 RT.

RW 2 terdiri dari 7 RT

RW 3 terdiri dari 6 RT.

Setiap kelompok RT diketuai seorang ketua RT. Sedangkan setiap kelompok RW diketuai seorang ketua RW. 

Berbeda dengan Kepala Dusun, Ketua RT maupun Ketua RW tidak termasuk jajaran perangkat desa. Baik Ketua RT maupun Ketua RW merupakan tokoh masyarakat yang diberi tugas oleh Kepala Desa membantu pemerintah desa agar program pemerintah desa berjalan dengan lancar. Disamping itu salah satu tugas dari Ketu RT maupun Ketua RW adalah menjembatani warga desa dengan pemerintah terkait penyampaian aspirasi dari warga desa kepada pemerintah desa.

Adapun mengenai urusan administrasi dan kependudukan dilaksanakan Kepala Seksi (Kasi) dan Kepala Urusan (Kaur) yang bertanggung jawab kepada Sekretaris Desa. Untuk kelancaran urusan administrasi seperti pengiriman surat dengan cepat Kasi dan Kaur dibantu oleh Staf Pembantu Kaur.

Baik Kepala Dusun maupun Sekretaris Desa bertanggung jawab langsung kepada Kepala Desa. 

Selain perangkat desa masih ada beberapa lembaga di desa yang bertugas mendukung dan membantu kelancaran jalannya penyelenggaraan pemerintahan desa. Lembaga-lembaga tersebut diantaranya; KPMD, LP3M, Hansip Linmas, Tim Pengerak PKK, dsb. 

Secara struktural Pemerintahan Desa terdiri dari dua elemen yaitu Pemerintah Desa dan Badan Permusyawatan Desa (BPD). Pemerintah Desa dipimpin Kepala desa sebagai Eksekutif. Sedangkan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sebagai unsur Legislatif terdiri darin 7 anggota dan diketuai oleh seorang Ketua BPD. Dari 7 anggota BPD, 6 diantaanya merupakan perwakilan dari wilayah masyarakat . Sedangkan salah satunya merupakan perwakilan dari unsur perempuan.

Dalam menyelenggarakan pemerintahan desa, Pemerintah Desa berkoordinasi dengan BPD dalam beberapa hal. Diantaranya dalam menetapkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (Budgeting) serta menyusun dan menetapkan Peraturan Desa (Legislasi). Adapun dalam hal pelaksanaan anggaran, Pemerintah Desa bertindak sebagai pelaksana/eksekutor sedangkan BPD menjalankan fungsi pengawasan (monitoring). 

Dalam menjalankan fungsinya masing-masing, Pemerintah Desa dan  BPD melakukan koordinasi dengan mengedepankan musyawarah untuk mencapai mufakat. Sehingga Pemerintah Desa maupun BPD bersikap sebagai mitra kerja.

----------

Wilayah administrasi Desa Sijeruk berbatasan dengan Desa Kalilunjar di sebelah selatan dengan batas Kali Wewe. Berbatasan dengan Desa Paweden di sebelah utara dengan batas Kali Urang. Sedangkan pada bagian barat merupakqn lahan pertanian yang berbatasan dengan Desa Prendengan dan hutan Gunung Pawinihan. Di bagian timur desa Sijeruk dibatasi oleh Kali Urang dan Kali Merawu. Kali Urang yang bermata air di kaki Gunung Ragajembangan bertemu dengan Kali Merawu tepat di timur wilayah Desa Sijeruk dan airnya  mengalir ke Kali Merawu. Mengenai aliran Kali Merawu  berhubungan erat dengan sejarah cikal bakal berdirinya kabupaten Banjarnegara, yang ditilis pada buku Muatan Lokal Dawet Ayu Banjarnegara pada jenjang Sekolah Dasar.


Sebagian besar wilayah Desa Sijeruk merupakan lahan pertanian yang cukup subur dengan tekstur tanah sebagian gembur dan sebagian yang lain merupakan tanah berlempung. Denga kondisi miring dan cukup curah hujan pada musim tertentu.

Dengan ketinggian sekitar 700 hingga 1000 mdpl, tanah di wilayah Desa Sijeruk dapat ditumbuhi berbagai komoditas pertanian. Namun pada umumnya masyarakat petani di Desa Sijeruk mengandalkan komoditas padi, salak, dan kayu albasia untuk menopang kebutuhan hidupnya. Meskipun ada kokoditas lainnya yang digeluti pada lahan pertanian atau perkebunannya.

Dengan tekstur tanah berlempung dan miring menjadikan sebagian besar wilayah Desa Sijeruk rawan pergerakan tanah pada musim tertentu. Di sisi lain merupakan tempat yang cocok untuk mengembangkan komoditas pertanian dan perkebunan. Sebut saja tanaman yang bernilai jual tinggi seperti cengkih an kapulaga dapat tumbuh dengan baik di wilayah perkebunan Desa Sijeruk

Begitu pula tanaman kelapa dan aren dapat tumbuh dengan baik di wilayah Desa Sijeruk. Kelapa merupakan tanaman daerah pantai/pesisir sedangkan aren merupakan tanaman daerah pegunungan.

Selain mengelola lahan pertanian dan perkebunan, sebagian warga Desa Sijeruk melakukan aktifitas ekonomi sebagai penambang batu alam. Tidak sedikit warga masyarakat Desa Sijeruk yang menekuni profesi tersebut. Hal ini tentunya bagi mereka merupakan profesi yang menjanjikan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

Ketrampilan menambang batu alam memang sudah turun-temurun sejak dulu.

👉👉👉(Bersambung.....)

-------

Tidak ada komentar:

Posting Komentar